Resep Masakan Cara membuat Ayam Goreng Bawang Yang Enak

Resep Masakan Cara membuat Ayam Goreng Bawang Yang Enak

Resep Masakan Cara membuat Ayam Goreng Bawang Yang Enak - Selamat datang di blog Olah Bumbu. Ini adalah postingan pertama blog ini, semoga apa yang kami sajikan bisa membantu bunda-bunda dan kakak-kakak sekalian untu bisa berkreasi di dapur tanpa takut salah. 

Kali ini kita akan membuat sebuah masakan yang rasanya pasti bisa menggugah seleara makan keluarga di rumah yaitu ayam goreng bawang yang rasanya enak, gurih dan pastinya renyah. Bahan yang diperlukan kali ini tidak sulit untuk didapatkan karena kami yakin hampir semua bunda dan kakak melakukan stok di dapur.

Berikut kita simak bahan dan cara membuatnya. 

Cara membuat Ayam Goreng Bawang yang enak

Bahan 

      • 500 gram daging ayam segar tanpa tulang, di potong-potong
      • Minyak goreng secukupnya 

Bumbu Perendam

      • 3 siung  bawang putih, parut
      • 3 butir  bawang merah, parut
      • 1 sdm  kecap asin
      • ½ sdt  merica bubuk
      • 1 sdt  garam
      • Semuanya diaduk rata

Tepung Bumbu

      • 100 gram  tepung terigu
      • 50 gram  tepung beras 
      • 1 sdm  tepung maizena
      • 1 sdt  merica hitam bubuk 
      • 1 sdt  bawang putih bubuk
      • ½ sdt  garam
      • Aduk rata


Cara membuat

        1. Aduk potongan ayam dengan Bumbu Perendam hingga rata. Diamkan selama 1 jam agar bumbu meresap
        2. Gulingkan potongan ayam berbumbu ke dalam campuran Tepung Bumbu hingga rata
        3. Goreng dalam minyak banyak di atas api sedang hingga kuning kecokelatan dan kering
        4. Angkat dan tiriskan. Sajikan hangat


          Demikianlan resep cara membuat ayam goreng bawang yang enak. Semoga apa yang kami sajikan bermanfaat bagi bunda-bunda dan kakak-kakak sekalian.

          Terima kasih atas kunjungannya ke blog ini, sampai jumpa di resep selanjutnya.



          Post a Comment

          0 Comments